Selasa, 08 Oktober 2013

Desa Ku

Sejak kecil , aku tinggal di desa , tepatnya di Desa Gumlem Wetan .
Desa Gumelem Wetan berada di wilayah Kecamatan Susukan , Kabupaten Banjarnegara .
Dahulunya Desa Gumelem adalah wilayah kedemangan .
Jadi , dahulunya tanah Gumlem itu adalah tanah perdikan dari kerajaan Solo .
Seiring berjalannya waktu , wilayah Gumelem dibagi menjadi 2 derah yakni Gumelem Wetan dan Gumelem Kulon . Pembagian daerah ini diakibatkan demang yang memimpin desa Gumelem mempunyai 2 putra . Untuk menghindari perebutan kekuasaan antara kedua putranya , akhirnya ia membagi Gumelem menjadi 2 wilayah .
Di Desa Gumelem terdapat 1 masjid yang unik , .
Karena masjid itu terdapat diantara 2 desa, sebelah utara masjid berada di wilayah Desa Gumelem Kulon , dan sebelah selatan masjid terdapat di wilayah Gumelem Wetan . Jadi , jika masuk ke dalam masjid itu .. kita bisa berada di 2 desa sekaligus .
Di Desa ku , terdapat pemandian air hangat lhoo.. Orang-orang disini , biasa menyebutnya "PINGIT" .
Disana , air hangatnya masih alami .. airnya berasal dari gunung wuluh .
Tapi , yang aku heran .. katanya gunung wuluh itu bukan gunung berapi alias gunung yang tidak aktif .
Akan tetapi , orang bilang .. air hangat di PINGIT itu bersumber dari gunung wuluh .
Namun , hal itu pernah di buktikan oleh Mahasiswa yang datang untuk KKN di desa ku . Mereka datag ke PINGIT dan meneliti sumber air hangat di PINGIT , dan hasilnya .. sumber air hangat PINGIT adalah dari gunung wuluh . Tetapi , saat mereka meneliti apakah gunung wuluh itu gunung berapi .. mereka tidak menemukan bukti bahwa gunung wuluh meupakan gunung berapi .
Sampai sekarang , belum ada bukti yang menunjukan bahwa gunung wuluh adalah gunung berapi .

Kiranya , sekian dulu cerita yang bisa ku bagi .. 
Sebenarnya masih banyak cerita menarik tentang desa ku , tetapi aku sudah lelah mengetik semua ini .
Jadi , akan ku ceritakan cerita yang lebih menarik dari desa ku lain waktu saja yaaa ...

Penasaran gaaaa ???

Kamis, 05 September 2013

Cara Menulis Resensi

  Setelah menulis artikel tentang cara mudah membaca , dan cara membuat catatan bacaan , kali ini saya akan menulis artikel tentang "Cara Menulis Resensi" .

  Resensi buku adalah sebuah tulisan yang berisikan penilaianmu mengenai sebuah buku . Jika kamu mau menulis resensi buku , tulisanmu perlu memuat hal-hal berikut :

1.Pembuka

  • Judul buku
  • Nama pengarang
  • Nama penerbit
  • Waktu di terbitkan

2.Bahasan

  •   Uraikan kapan dan dimana sebagian besar cerita berlangsung !
  •   Uraikan tokoh-tokoh utamanya !
  •  Jelaskan apa pokok persoalan buku itu !

3.Ringkasan Isi

  •   Jelaskan tentang apa ceritanya atau ide utama buku itu !
  •   Jangan rusak kenikmatan orang lain dalam membacanya dengan memberitahukan kejutan-kejutan       dalam cerita itu.
 4.Pendapat Pribadi
  • Ungkapkan hal-hal yang paling kamu sukai dari buku itu !
  • Ungkapkan alasan buku itu jika sangat enak dibaca !
  • Ungkapkan kutipan yag paling kau sukai dari buku itu dan sebutkan alasannya !
  • Siapa saja yang akan menikmati saat membaca buku itu ?
5.Penutup
  • Jelaskan alasannya jika buku itu baik untuk dibaca oleh orang lain !
  • Jelaskan apa yang akan diperoleh pembaca lain dari buku itu !
Nah , kira-kira seperti itu lah cara menulis resensi . Semoga artikel yang saya tulis bermanfaat bagi semua orang .
 Dan .. Selamat berkarya :)


Rabu, 04 September 2013

Cara Membuat Catatan Bacaan

 Setelah membaca buku , ada baiknya jika mempunyai buku untuk mencatat beberapa hal atau biasa disebut buku jurnal bacaan / buku catatan membaca .
Apa saja sih , yang dapat kamu tuliskan dalam buku jurnal bacaan / buku catatan bacaan ?
Cukup banyak lho, terutama menyangkut perasaan yang muncul saat kamu membaca sebuah buku.

   Hal-hal yang dapat kamu tuliskan dalam uku jurnal bacaan / buku catatan membaca , diantaranya :
1.Bagaimana perasaanmu setelah membaca buku tesebut ? Apakah buku itu membuatmu tertawa, menangi, sedih, gembira, marah, kesal, atau bosan?
2.Apakah cerita dalam buku itu mengingatkanmu pada sebuah kejadian yang pernah dialami seseorang yang kamu kenal ? Apakah buku itu mengingatnmu tentang cerita dibuku lain ?
3.Apakah kamu ingn menjadi seperti salah satu tokoh dalam cerita tersebut ? Mengapa ?
4.Apakah buku tersebut memunculkan pertanyaan dalam pikiranmu ? Pertanyaan apa yang ingin kamu ajukan kepada pengarangnya ?
5.Apakah peristiwa dalam cerita tersebut membuatmu bingung ? Bagian mana yang tidak kamu mengerti ?
6.Jika kamu suka menggambar , kamu bisa menggambarkan tokoh atau tempat berlangsungnya cerita .
7.Kalimat atau kutipan apa yang paling kamu sukai dari buku itu ?
8.Apakah kamu ingin membaca buku lain dari pengarang yang sama ?
9.Siapa yang pantas membaca buku itu ? Apakah kamu ingin mengajak teman sekelas untuk membacanya ? Atau, apakah orang-orang sebaiknya tidak dianjurkan untuk membaca buku itu?


  Sebenarnya , masih ada hal lain yang bisa amu catat dalam buku jurnal bacaan / buku catatan membaca , kamu bisa menulis hal lainnya yang di rasa perlu untuk di catat . Semoga yang saya tulis ini dapat bermanfaat bagi semuanya .
   Selamat mempraktekan ..

Selasa, 03 September 2013

Cara Mudah Membaca

   Hai .. Buat kamu yang hobby membaca buku , buku apa yang kalian baca hari ini ?
Membaca memang hobby yang mengasyikkan , ya . Membaca bisa bikin kamu ketawa sendiri atau menangis sendiri . Ternyata , selain memberikan ilmu dan keasyikan tersendiri . membaca buku juga bisa menghilangkan 'galau' , yaa .. istilah tren masa kini . Buku lebih bisa enghilangkan rasa gaau , gelisah , atau yang lainnya ketimbang mendengaran musik .
    Nah , kali ini .. saya akan memberi tau kebiasaan membaca yang baik .

 Ada bebeapa cara untuk memudahkan membaca , berikut penjelasannya :

1.Jika kamu kesulitan membaca buku degan banyak baris kalimat , cobalah tutup baris dibawah kalimat yang sedang kamu baca. Dengan begitu , kamu bisa memusatkan perhatian untuk baris itu saja . Gunakan kertas kosong sebagai penutup. Geser penutup itu kebawah saat kamu berpindahke  baris berikutnya .
2.Tunjuklah kata yang sedang dibaca dengan jari. Dengan cara ini , matamu dapat mengikuti gerak jarimu sehingga kamu terbantu untuk memusatkan perhatian pada baris yang sedang kamu baca .
3.Bacalah dengan suara keras atau dengan menggerakan bibir tanpa suara. Kadang-kadang, cara ini bisa membantumu untuk lebih memahami bacaan.
4.Kalau kamu kesulitan atau bosan membaca sambil diam di satu tempat, bergeraklah pindah ke tempat lain, lalu ubah posisimu agar kamu merasa nyaman.
5.Garisi atau tandai dengan spidol berwarna kata-kata yang tidak kamu mengerti, ide utama, atau kalimat yng kamu anggap penting.
6.Kalau kamu tidak ingin mencoret buku, kamu bisa gunakan stiker warna-warni sebagai pengganti spidol berwarna untuk mencatat kata-kata sulit, ide utama, atau kalimat penting tersebut.
7.Gunakanlah pembatas buku untuk menandai halaman bacaanmu yang terakhir.
8.Sebagai persiapa untuk menulis resensi, buatlah rangkuman bab setiap kali kamu menyelesaikan satu bab.

Demikian , cara mudah membaca versi saya . Semoga dapat bermanfaat .
Selamat mencoba ...

Senin, 02 September 2013

All About Me

   Assalamualaikum Wr.Wb.

 Halo sobat blogger ...
Perkenalkan , nama saya Aisyah Rahma Sya'bani . Saya lahir di Banjarnegara , 09 November 2000 .
Saat ini saya sedang duduk di kelas VIII D , di SMP N 1 SUSUKAN .
Saya punya adik yang bernama Muhammad Farkhan maulana , dia juga punya blog lhoo ..
kalau mau lihat , klik disini .
Saya bertempat tinggal di Desa Gumelem Wetan , Kec. Susukan , Kab. Banjarnegara , Prov. Jawa Tengah .
 Blog ini saya buat , sebenarnya hanya untuk berbagi dan melatih diri saya sendiri .
Berkat adik saya yang pintar tapi kadang menyebalkan sih , saya bisa membuat blog ini .

  Sekian dulu ya perkenalannya , kalau mau tanya lainnya .. silahkan tanya pribadi yaa .

Oh ya , saya punya facebook .. klik disini
dan saya juga punya twitter .. klik disini .

   Wassalamualaikum Wr.Wb.